Site icon sttqgresik.ac.id

Rekomendasi Mobil Listrik Murah Tapi Kualitas Nggak Murahan

Mobil-Listrik-Murah

Memiliki mobil listrik murah dapat dijadikan sebagai pertimbangan untuk para penggemar mobil listrik. Ada beberapa mobil listrik yang dijual dengan harga murah tapi kualitasnya nggak murahan.

Mobil listrik murah memiliki kualitas yang tidak kalah bagus dari kebanyakan mobil konvensional. Alasan dibuatnya mobil listrik ini adalah pada zaman modern ini mulai banyak orang tertarik dengan gaya hidup ramah lingkungan yang meminimalkan penggunaan bahan bakar. Selain itu tidak semua orang memiliki budget lebih untuk bisa membeli mobil listrik dengan harga mahal, oleh karenanya beberapa produsen mobil membuat mobil listrik dengan harga yang terjangkau.

Rekomendasi 6 Mobil Listrik Paling Murah

Berikut penjelasan mengenai beberapa Mobil Listrik Paling Murah dengan harga yang terjangkau.

  1. Toyota C Pod

Mobil listrik murah yang pertama datang dari produsen mobil Toyota. Baterai pada mobil ini berbasis Battery Electric Vehicle (BEV), yang mana hanya bisa digunakan untuk pejalan jarak dekat. Dengan harga mulai dari 200 juta saja, membuat mobil ini berukuran cukup mungil dan juga unik. Bentuk mungilnya dapat dilihat dari ukurannya yang meliputi panjang 2.490 mm, lebar 1.290 mm, serta tinggi 1.550 mm. Dengan ukurannya tersebut, membuat mobil ini bisa bermanuver pada jalanan sempit serta membuatnya mudah untuk diparkir. Selain itu, mobil mungil ini juga dilengkapi dengan motor listrik 1RM serta magnet permanen berdaya maksimum 9,2 kW. Mobil listrik ini mempunyai kecepatan maksimal 60 km/jam. Hal tersebut disupport dengan baterai Lithium Ion 51 Ah / 177,6 Volt / 9,06 kWh.

  1. Hyundai KONA

Mobil listrik murah yang kedua ini merupakan buatan dari Hyundai, yang mana merupakan salah satu mobil listrik terlaris di pasar mobil Indonesia. Rilis pada tahun 2020 lalu membuat mobil yang satu ini dilengkapi dengan baterai lithium-ion polymer berkapasitas 39,2 kWh. Dengan kapasitas tersebut, membuat mobil Kona ini dapat menempuh jarak hingga 345 km pada pengisian baterai fullnya. Grill polosnya menjadikan mobil ini memiliki ciri khas tersendiri, apalagi ditambah dengan lampu depan full LED yang memiliki bentuk unik. Mobil Kona ini dapat dibeli mulai dari Rp 500 juta.

  1. Wuling Air EV Lite

Mobil listrik murah yang ketiga ini dibuat oleh produsen Wuling yang merupakan salah satu dari seri Wuling Air EV. Mobil ini dibuat untuk warga yang tinggal di kota yang mana dapat memenuhi kebutuhan mobilitas tapi dengan harga yang tetap terjangkau. Mobil yang satu ini ditenagai dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate berkapasitas 18 kWh. Dengan kapasitas baterai tersebut, mobil dapat menempuh jarak 200 kilometer dalam sekali pengecasan full. Kecepatan maksimum dari mobil ini mencapai 100 km/jam. Sedangkan akselerasi dari mobil ini berkisar 0 sampai 50 km/jam dalam waktu 5,6 detik saja. Mobil ini dapat dibeli mulai dari Rp 188 juta saja.

  1. Seres E1 B

Mobil listrik murah yang satu ini merupakan pesaing dari merek Wuling. Performa dari mobil ini disupport oleh baterai Lithium Ion Phosphate yang berkapasitas 13,8 kWh. Untuk sekali pengecasan full, mobil ini dapat menempuh jarak hingga 180 km/jam. Selain itu, mobil ini juga ditenagai dengan kekuatan 38 tk serta torsi 100 Nm. Mobil ini dipasarkan dengan harga mulai dari Rp 189 juta saja.

  1. K-Upgrade

Mobil listrik murah yang kelima ini merupakan mobil listrik impor dari China yang dapat menempuh jarak hingga 300 km. Mobil ini memanfaatkan teknologi penggerak semua roda (all wheel drive). Dilengkapi dengan baterai berkapasitas 26,7 kWh dan tenaga motor listrik yang mencapai 68 PS, membuat perfoma mobil ini cukup bagus. Mobil listrik ini cukup menarik perhatian pasar mobil Indonesia karena dijual dengan harga mulai dari Rp 75 juta saja. Bisa dibikin desain dari mobil ini mirip dengan Suzuki Karimun Wagon R.

  1. Haka Motors

Mobil listrik murah yang satu ini merupakan mobil buatan Indonesia asli. Mobil listrik ini memiliki tiga varian yaitu Trolis, Erolis, serta Smuth. Varian Trolis memiliki bentuk seperti bajai dan dilengkapi dengan baterai berkapasitas 7,6kwh 72V, yang mana dapat menempuh jarak hingga 150 km. Sedangkan untuk varian Erolis, yang memiliki bentuk kotak dan dilengkapi dengan baterai berkapasitas 7,6 kwh 72V, yang mana dapat menempuh jarak yang sama seperti varian sebelumnya. Dan untuk varian Smuth merupakan mobil jenis pick up yang memiliki kapasitas baterai 15,4kwh, yang mana memiliki jarak tempuh maksimal 175km. Ketiga varian mobil ini memiliki harga di kisaran Rp 75juta – Rp 150juta saja.

Kesimpulan

Berikut tadi penjelasan mengenai mobil listrik murah yang bisa di beli di Indonesia pada tahun 2024 ini. Mobil – mobil ramah lingkungan tadi dapat dijadikan sebagai referensi untuk para penggemar mobil listrik yang memiliki budget terbatas. Pilihan mobil listrik murah memang cukup terbatas untuk saat ini, semoga kedepannya makin banyak produsen yang merilis mobil listrik untuk kelas menengah kebawah. Perlu diingat, dalam membeli mobil listrik, pembeli harus mempertimbangkan harga dan juga spesifikasi yang disesuaikan dengan kebutuhan mobilitas si pembeli. Semoga bermanfaat!

Exit mobile version